Minggu, 20 November 2016

 Pensi angkatan 24 “VETRICIA”
            Setiap tahun, sekola saya, SMP Labschool Jakarta mengadakan pentas seni yang diselenggarakan oleh kelas 8. Tahun ini, angkatan saya, Vetricia mengadakan pensi dengan tema broadway. Coveatrice Inhalvacia, nama angkatan saya yang disingkat menjadi vetricia. Pensi itu diadakan hari sabtu tanggal 19 november 2016. Sponsor yang mendukung pensi ini cukup banyak mulai dari wika, bni, telkomsel, bursa efek Indonesia dan lain lain. Pagi nya, hari sabtu, setelah pencarian dana, pembuatan dekorasi, pemasangan panggung dan sebagainya, semuanya sudah tertata dengan baik. Banyak bazar yang menjual makanan, minuman, barang barang yang lucu seperti squishy, kipas dan lain lain. Di sana juga ada photobooth yang lucu dengan dekorasi motor yang bertemakan broadway disana.

Kami datang pukul 6 untuk melakukan briefing pagi. Setelah itu, kami langsung memulai pensi. Semua bekerja di bagian masing masing. Saya yang kebetulan bagian dana usaha dan tugas saya sudah selesai, menjadi bagian tim hore di bagian depan panggung bersama teman teman saya yang lain. Pensi berjalan dengan lancar walau awal awal, sempat terjadi sedikit kesalahan teknis dengan sound system tetapi, setelah itu berjalan dengan normal. Cuaca nya pun sangat mendukung, hari itu, matahari bersinar terang seakan ikut memeriahkan pensi vetricia ini. Para panitia, mengadakan flashmob dengan lagu bertemakan broadway sesuai dengan tema pensi tahun ini. Semua nya menari dengan bahagia. Pensi berjalan cukup lama mulai dari pagi hi ngga sore yang berlangsung dengan sangat meriah. Ada juga ta,u undangan dari sekolah lain yang turut memeriahkan pensi ini dengan menampilkan band mereka. Beberapa perwakilan dari osis mpk labsky dan labscib datang ke labsraw untuk menghadiri pensi juga. Pada siang hari, matahari bersinar sangat terik tetapi para panitia pensi tetap bekerja dengan senang walau dengan keadaan yang panas. Ada banyak sekali penampilan mulai dari bernyanyi, menari, sulap, main yoyo, band, gombal dan lain lain.

Bagian yang paling saya suka adalah pada saat perwakilan murid dari labsky, alifah fayruz nge-dj. Disitu kami semua lompat lompat, bernyanyi sama sama, dan memutari lapangan bersama sama, kami semua menikmati nya saat itu. Dan penampilan yang saya suka juga ada pada saat guru guru dan ppg ngeband, disitu, semua penonton bernyanyi nyanyi juga, sambil memutari lapangan juga. Hacep parah wkwkwk. Pensi ini selesai jam setengah lima yang di tutup oleh penampilan dari band angkatan 23. Setelah pensi selesai, bu dyah selaku ketua pensi dari guru guru memberikan ucapan terimakasih yang dilanjutkan oleh pa yuro. Setelah itu kami berfoto angkatan dan membersihkan area lapangan yang kotor karena party popper. Semua berfoto foto ria dengan perasaan bahagia sambil membersihkan lapangan. Walau hari mulai gelap, semua tetap tersenyum bahagia atas berhasilnya pensi angkatan 24 yang telah di rencanakan dsri lama dan berakhir dengan meriah dan sukses. Sore itu, semua yan berada di lapangan utama labschool, tersenyum senang karena pensi berjalan dengan lancar dan tanpa halangan. Terimakasih coveatrice inhalvacia, Vetricia, atas kerja keras yang diberikan sehingga pensi angkatan 24 berjalan dengan lancar. Semoga acara acara berikuytnya seperti inlabs, farewell berjalan dengan lancar dan lebih meriah dari pensi 19 november 2016. Selamat atas keberhasilannya meraih kesuksesan yang telat

Minggu, 30 Oktober 2016

Invita 2016

            Tanggal 19- 23 Oktober sekolah saya mengadakan acara study tour yang bernama Invita untuk murid kelas 8. Acara ini memiliki destinasi yaitu solo dan Bandung. Kami berangkat pada tanggal 19 hari rabu dari stasiun gambir ke jogja menggunakan kereta argo lawu pukul 8.00 WIB. Saya dan teman teman saya berada di gerbong yang sama ya itu gerbong 6. Saya duduk bersama teman saya yang bernama keysha. Sebelum saya sampai di stasiun, saya terjebak macet di karenakan demo buruh. Seharusnya saya datang di stasiun pukul setengah enam jadi datang pukul tujuh. Du mobil saya panic sekali karena macet nya panjang dan sedikit bergerak. Tapi Alhamdulillah saya masih sampai di gambir tidak jam 8. Oke balik lagi. Pada saat saya masuk kereta, ramai sekali suasananya karena saya se gerbong dengan teman teman perempuan sekelas saya, bberapa cowok kelas saya serta setengah murid kelas sebelah yang memang rusuh. Sepanjang perjalanan satu gerbong tidak berhenti membuat kerusuhan sampai sampai di marahi oleh guru yang ada di gerbong kami. Kedaan baru mulai hening saat jam 3 pagi. Semua tertidur pulas Karena mungkin terlalu lelah. Jam 4 pagi kami sampai di jogja. Kami turun dari kereta membawa kper masing masing dan segera menuju bis kelas yang sudah di tentukan. Di bis, semua langsung tertidur mungkin karena terlalu lelah di kereta. Kami menuju tempat makan untuk berganti baju batik yang sebelumnya angkatan dan melaksanakan sarapan di sana. Setelah itu kami berangkat menuju sabila farm yang bertempat di solo. Mmerlukan waktu 2 jam untuk pergi ke sana.
            Setelah sampai di sabila farm, kami langsung turun dari bis dan menuju tempatnya. Disana kami mendengar penjelasan dari narasumber dan melihat kebun buah naga. Di kebunnya sangat panas sehingga kami mengeluh ingin cepat cepat keluar dari kebunnya. Setelah itu jam 10, kami langsung melanjutkan perjalanan menuju perusahaan tekstil ya itu PT Sritex. Selama perjalanan, kami makan siang dan nyanyi menggunakan mikrofon yang tersedia. Suasana sangat ramai tapi saya terlalu lelah dan kurang enak badan sehingga saya memilih tidur. Disana kami duduk di ruangan besar dan mendengar penjelasan dari narasumber. Kami juga melihat hasil pembuatan tekstil di took yang ada di sana. Setelah itu, kami langsung melanjutkan perjalanan menuju tempat penjualan baju baju murah. Kami sampai sekitar jam 6.kami di sana di perbolehkan untuk belanja pakaian. Saya hanya membelin satu kaos untuk adik saya. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan ke rumah makan. Setelah makan kami menuju hotel dan pergi ke kamar masing masing untuk beristirahat.
            Keesokan paginya, saya dan 3 teman sekamar saya bangun kesiangan padahal sudah memasang alarm banyak dan malah bangun pukul 6 pagi. Saya langsung bergegas mandi dan satu teman saya mandi setelah saya selesai. Dua orang teman saya tidak mandi karena katanya dia mandi sangat lama. Setelah itu kami jalan menuju ruang sarapan menggunakan kaos kelas masing masing. Disana sudah banyak teman teman seangkatan yang sedang sarapan. Kami pun segera sarapan dan setelah sarapan segera balik ke kamar untuk mengambil barang bawaan yang ingin dibawa. Setelah itu kami naik bus menuju keratin jogja. Disana kami di pandu oleh pemandu wisata untuk berkeliling keraton jogja. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan untuk belajar membatik. Setelah itu kami menuju pantai paragteritis. Disana ada mainan motor motor an, banyak teman teman seangkatan saya bermain dengan itu disana. Semua bermain main dan berfoto foto. Setelah hari mulai sore, kami di suruh kembali ke bis untuk melanjutkan perjalanan untuk makan malam. Setelah makan malam kami menuju malioboro. Kami di perbolehkan berjalan jala di malioboro hingga pukul 10 malam. Saya belanja tidak terlalu banyak karena menyisakan uang untuk beli bakpia keesokan harinya. Setelah itu kami langsung menuju hotel untuk beristirahat.

            Keesokan paginya, kami memakai baju Invita 2016 dan pertama pergi ke merapi. Saya bersama 4 orang teman saya menaiki mobil jeep. Jalanan nya lumayan rusak sehingga  jeep berjalan tidak mulu dan kami harus berpegangan tangan agar tidak jatuh. Disana kami berfoto foto ria selagi melihat lihat sekeliling. Setelah itu kami menuju tempat makan untuk makan siang dan menuju candi Borobudur. Di candi Borobudur sangat panas dan kami hanya di kasih waktu sedikit untuk berjalan jalan sehingga tidak terlalu banyak foto foto di candi Borobudur. Setelah ke candi, kami ke pusat oleh oleh untuk berbelanja oleh oleh setelah itu kami menuju stasiun untuk melanjutkan perjalanan pulag ke Jakarta. Kami pulang menggunakan kereta taksaka jam 8 malam. Di kereta tidak serusuh pada saat berangkat mungkin karena semua kecapekan. Setelah sampai di Jakarta , kami semua bertemu keluarga masing masing dan pulag dengan hati gembira.

Minggu, 09 Oktober 2016

Pengalaman PTS 1


Sekolah saya mengadakan Pnilaian Tengah Semester 1 atauu biasa disingkat menjadi PTS 1 pada tanggal 3 sampai 7 Oktober. Kelas saya mendapat ruangan 17 dan 18 atau lebih spesifknya  di 7B dan 7C bersama dengan kelas 7F. Saya duduk di meja kedua dari depan bersama dengan adik kelas laki – laki. Di hari pertama PTS 1, mata pelajarannya adalah Bahasa Indonesia dan pendidikan agama islam.
            Pada pagi hari hari pertama PTS 1 dimulai, saya dan teman teman saya duduk di depan kelas 7E untuk belajar bersama sebelum PTS di mulai. Banyak teman teman angkatan saya belajar disana. Tiap pagi sebelum PTS 1 di mulai selalu belajar di depan kelas 7E. Setelah jam 7, Pak Gilang yaitu guru di sekolah saya memanggil anak murid untuk berkumpul di hallma dan berdoa bersama sebelum PTS 1 dimulai. Pada saat ingin duduk, kelas saya tidak dapat tempat sehingga saya dan teman teman saya duduk di barisan kelas 8E. Tiap hari, pasti yang memimpin doa berbeda beda. Setelah berdoa dan mendengar bel tanda masuk, kami pun masuk ke ruangan masing masing. Kami di haruskan untuk membawa kartu legitiumasi yaitu syarat untuk mengikuti PTS. Jika tidak membawa, maka harus ke ruang lab biologi utnuk mendapatkan surat izin memasuki ruangan. Setelah berdoa dan di bagikan lembar jawaban komputer, ruangan saya hening dan tidak ada yang berbicara. Semua nya mengerjakan dengan konsentrasi. Setelah waktu mengerjakan tinggal sedikit, ada beberapa anak yang mengobrol karena sudah selesai mengerjakan dan ketka bel pertama berbunyi, semua langsung menghambur keluar dari ruangan dan ke kantin. Saya sendiri berkumpul dengan teman teman saya untuk pelajaran selanjutnya di depan meja piket. Kami belajar sambil makan. Dan menunggu sampai bel masuk berbunyi.
            Hari kedua PTS 1 yaitu hari selasa. Mata pelajarannya adalah matematika dan prakarya. Banyak anak anak yang panik karena hari itu ada mata pelajaran matematika yang mungkin untuk mayoritas pelajar sulit. Sama seperti hari senin, saya dan teman teman saya pagi pagi duduk di depan kelas 7E untuk belajar dan menunggu sampai di panggil untuk ke hallma. Setelah di panggil ke halma kami berdoa bersama dan masuk ke riangan masing masing. Berbeda dengan ujian sebelumnya, karena ini pelajaran matematika maka banyak murid di ruangan saya mengeluh mengapa soalnya sangat sulit. Yang biasanya bel pertama semua berhamburan keluar ruangan, pada saat itu semua malah masih mengerjakan hingga bel kedua berbunyi. Saya sendiri keluar setelah 5 menit bel pertama berbunyi. Saya keluar dan pergi menuju teman teman saya untuk belajar mata peljaran selanjutnya.
            Hari ketiga PTS 1 yaitu hari rabu sama saja dengan hari hari sebelumnya. Rutinitas saya sama mulai dari pagi pagi belajar dan berdoa bersama dan mengerjakan ujian dan istirahat dan ujian lagi. Hari rabu meta pelajarannya adalah PPKN dan Bahasa inggris. Tidak terlalu sulit di Bahasa inggris namun memusingkan di PPKN. Banyak hafalannya dan kepala saya sudah penat belajarnya. Oh iya ada satu anak kelas saya yang tidak masuk karena sakit Demam Berdarah. Dia tidak masuk sampai PTS hari terakhir selesai. Menyedihkan.
            Hari keempat PTS 1 pun sama saja dngan hari hari sebelumnya. Dengan mata pelajran IPA dan seni budaya. Semua nya terlihat lelah karena belajar IPA yang punya hafalan serta rumus yang banyak sampai sampai otak saya ingin meledak karenanya.  Hari keempat pun berjalan dengan lancar walaupun saya ada yang ngasal di beberapa soal Karen tidak tau jawabannya hehe.
            Hari terakhir PTS 1 yaitu hari jumat. Menyenangkan rasanya sudah sampai hari terkahir PTS 1 dengan mata pelajaran IPS dan Pendidika Jasamani. Menurut saya ini hari yang menyenangkan sekaligus menyusahkan karena hari terkahir PTS 1 sekaligus diututup dengan pelajaran yang susahnya naujubile. Yap IPS. Banyak banget hafalannya leboh banyak dari IPA dan PPKN. Karena hafalin luas luas Negara, letak astronomis Negara, jumlah penduduk dan lain lain, Yang lebih bikin betenya, saya sudah ngafalin banyak angka dan yang keluar Cuma dikit. Terus buat apa saya ngafalin itu angkat sebanyak itu ampe otak saya kehabisan memori?

            Pokoknya PTS itu seru walaupun bikin sebel karena harus belajar sepulang sekolah dan ga bisa santai santai di kamar sambil streamingan. Pokoknya ya b aja lah ya sama PTS 1. Gudbay.

Minggu, 25 September 2016

Alamat Blog Muris SMP Labschool Jakarta 8F

    abbigail Hidayat : Abbigailkuu.blogspot.com
  afifah Ayu Fatiah : afifahayuf.blogspot.com
   aisha Anandya Putri : aishaanandya.blogspot.com
Alif Ikhwanudin : alifyusuf77.blogspot.com
Brevita Putri Bethari : brevitaptr.wordpress.com
danin hanafi joebhaar : daninjoeb.blogspot.com
danisha rahma ardyanti : dantidra.blogspot.co.id
Darel Rabbani Hidayat : darelrh.blogspot.com
Dzakia Audrey Rahman : audreyrahman.wordpress.com
firas raya faith : firasraya.blogspot.com
Firos Jsutin Sumantri :   firosjustin.blogspot.com
Hana Khairunnisa : hyeonajjangieyo.blogspot.com
Kaela Meivirisya Latief : kaelameivirisya.blogspot.com
Keysha Siti Hanifa : keyshaelwahby.blogspot.com
Made Andra : madearyandralabs.blogspot.com
M. Daffa Athaya : ngetrollcuy.blogspot.com
M.Rafi Faadilah: RAFIFAADILAH.blogspot.com
M.Rayhan : rehaanopadile.blogspot.com
muhammad ridzky syaftira : ridzkys.blogspot.com
Nabila Zahra Putri Awangga : nabilaawangga.blogspot.com
Nadir Arrayyan : sch.task.blogspot.com
Nathania Elirica : nathaniaelirica.blogspot.co.id
Ni Putu Diandra Maharani Wijaya : diandrmhrn.blogspot.com
Nyi Raden Devi Ratnamira Abdulkadir : namiradevi.blogspot.co.id
Queen Zhetta : queenzhtag.blogspot.com
Rafi Prayoga Anugrah : fipegajelas.blogspot.com
Rakha Haykal Setiawan : haygoblog.blogspot.com
Ramadito Rizki F. : ramadito.blogspot.com
Rania Sofia Garnetta : rgarnetta.blogspot.com
Rheino Sulaiman Katili :  rheinoheffley.blogspot.com
Rosa Salsabila Muzaki : rosalsabila.blogspot.com
Salwaa Malik D.R. : salwaa-malik.blogspot.com
Siti Maryam Wahab : sitimwahab.blogspot.com
Vitto Ananto Dwiputra : vittonant.blogspot.com
Vryzha Dutchka Devryan Putra:  vdutchkazz.blogspot.com
Widhiyaffa Akbariaza : akbariaza.blogspot.com

Minggu, 21 Agustus 2016

PEDOMAN KARTUL

                1. PENDAHULUAN
Karya Tulis Ilmiah adalah karya ilmiah yang disusun menurut kaidah keilmuan dan ditulis berdasarkan kaidah Bahasa Indonesia, dibawah pengawasan atau pengarahan guru pembimbing. Kegiatan penuisan Karya Tulis Ilmiah (KTI) di SMP Labschool Jakarta merupakan salah satu syarat pemenuhan profil lulusan. Dengan kegiatan ini, siswa diharapkan memiliki pengalaman menulis ilmiah secara sederhana, berpikir runtut, dan memiliki keberanian menyampaikan pendapatnya melalui kegiatan presentasi di akhir kegiatan sebagai bentuk dari aktualisasi dari apa yang telah dikerjakannya.

Pedoman ini disusun oleh Tim Penyusun Pedoman Penulisan KTI  SMP Labschool Jakarta. Pedoman inni diterbitkan dengan tujuan memberikan tuntunan kepada siswa agar dapat dengan mudah mengikuti tahap demi tahap dalam menyesuaikan penulisan KTI sesuai dengan ketentuan yang ada pada buku panduan ini.

                2. FORMAT KARYA TULIS ILMIAH
Pedoman Penulisan KTI ini dibagi dalam tiga bagian : (1) Awal; (2) Isi; (3) Akhir.

                2.1 Bagian Awal
Bagian Awal Tugas AKhir terdiri atas:
a. Halaman Sampul
b. Halaman Pengesahan
c. Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih
d. Daftar isi
e. Daftar Tabel (Jika diperlukan)
f. Daftar Gambar (Jika diperlukan)
g. Daftar Lampiran (Jika diperlukan)



                2.1.1 Halaman Sampul
Sebagai halaman terdepan yang pertama terbaca dari KTI, Halaman Sampul harus dapat memberikan informasi singkat kepada pembaca tentang karya ilmiah tersebut yang berupa judul, identitas penulis, institusi, dan tahun pengesahan. Ketentuan mengenai penulisan Halaman Sampul dapat dilihat pada butir 3.4. Contoh Halaman Sampul dapat dilihat di Lampiran 1.



                2.1.2 Halaman Pengesahan
Halaman Pengesahan berfungsi untuk menjamin keabsahan karya ilmian atau pernyataan tentang penerimanya. Ketentuan mengenai penulisan Halaman Pengesahan dapat dilihat pada butir 3.5. Contoh Halaman Pengesahan dapat dilihat pada Lampiran 2.



                2.1.3 Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih
Halaman Kata Pengantar memuat pengantar singkat atas karya ilmiah. Halaman Ucapan Terima Kasih memuat ucapan terima kasih atau penghargaan kepada erbagai pihak yang telah membantu dalam penyusunan KTI. Sebaiknya, ucapan terima kasih atau pengharggan tersebut juga mencantumkan bantuan yang mereka berikan, misalnya bantuan dalam memperoleh masukan, data, sumber informasi, serta bantuan dalam penyelesaian KTI. Ketentuan mengenai penulisan Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih dapat dilihat pada butir 3.6. Contoh Ucapan Terima Kasih dapat dilihat pada Lampiran 5.

               2.1.4 Daftar Isi
Daftar Isi memuat semua bagian tulisan beserta nomor halaman masing-masing, yang ditulis sama dengan isi yang bersangkutan. Ketentuan yang menyangkut penulisan Daftar Isi dapat dilihat pada butir 3.7. Contoh Daftar Isi dapat dilihat pada Lampiran 8

                2.1.5 Daftar Tabel, Gambar, dan Daftar Lain
Daftar Tabel, Gambar, dan Daftar Lain digunakan untuk memuat nama tabel, gambar, dan sebagainya yang ada dalam tugas akhir. Penulisan nama tabel, gambar, dan sebagainya menggunakan huruf kapital di kata awal (title case). Ketentuan yang menyangkut penulisan dapat dilihat pada butir 3.14.

2.2 Bagian Isi
Isi tugas akhir disampaikan dlam sejumlah bab. Pembagian bab dari pendahuluan sampai kesimpulan ditentukan sesuai kebutuhan, atau deengan peraturan yang terdapat pada butir 3.13.

                2.3 Bagian Akhir
Bagian ini terdiri dari:
a. Daftar Referensi
b. Lampiran (jika ada)
  
2.3.1 Daftar Referensi
Daftar Referensi merupakan daftar bacaan yang menjadi sumber, atau referensi atau acuan dan dasar penulisan KTI. Daftar referensi ini dapat berisi buku,artikel jurnal, majalah atau surat kabar, wawancara, artikel internet, dan sebagainya. Dianjurkan agar 70% daftar referensi yang digunakan adalah buku yang berhubungan dengan tema KTI.

2.3.2 Lampiran
Lampiran meruopakan data atau pelengkap atau hasil olahan yang menunjang penulisan KTI, tetapi tidak dicantumkan di dalam isi KTI, karena akan mengganggu kesinambungan pembacaan. Lampiran yang perlu disertaka dikelompokkan menurut jenisnya, antara lain jadwal, table, daftar pertanyaan, gambar, graik, desain.


                3. PENULISAN
Penampilan/Perwajahan merupakan faktor penting untuk mewujudkan KTI yang rapi dan seragam.


3.1 Kertas
Spesifikasi kertas yang digunakan:
a. Jenis : HVS
b. Warna : Putih polos
c. Berat : 80 gram
d. Ukuran : A4 (21,5 cm x 29,7 cm )

3.2 Pengetikan
Ketentuan pengetikan adalah sebagai berikut:
a. Pencetakan dilakukan pada satu sisi kertas (single side)
b. Posisi penempatan teks pada tepi kertas: - batas kiri  : 4 cm (termasuk 1 cm untuk penjilidan ) dari tepi kertas – batas bawah : 3 cm dari tepi kertas.
c. Setiap halaman pada naskah Tugas Akhir, mulai Abstrak sampai Daftar Referensi harus diberi “auto text” pada footer dengan tulisan SMP Labschool Jakarta (Times New Roman 10 poin cetak tebal ), ditulis pada posisi rata kanan (Align Right)
d. Huruf menggunakan jenis huruf Times New Roman 12 poin (ukuran tulisan sebenarnya) dan diketik rapi ( rata kiri kanan – instify ).
e. Pengetikan dilakukan dengan spasi granda (Lne spacing = double lines).
f. Huruf yang tercetak dari printer harus berwarna hitam pekat dan seragam.

3.3 Penomoran Halaman
Penomoran Halaman tidak diberi imbuhan apapun. Jenis nomor Halaman ada 2 macam, yaitu Angka Romawi Kecil dan Angka Latin.
3.3.1 Angka Romawi kecil
a. Digunakan untuk bagian awal tugas Akhir (LIHAT BUTIR 2.1), kecuali halaman sampul.
b. Letak tengah 2,5 cm dari tepi bawah kertas.
c. Khusus untuk halaman judul. Penomorannya tidak ditulis tetapi tetap diperhitungkan dalam daftar isi
3.3.2 Angka Latin
a. Digunakan untuk  bagian isi Tugas Akhir dan bagian akhir Tugas Akhir.
b. Letak : sudut kanan atas: 1,5 cm dari tepi atas kertas dan 3 cm dari tepi kanan kertas.
c. Khusus untuk halaman pertama setiap bab, penomorannya diletakkan di tengah, 2,5 cm dari tepi bawah kertas

3.4 Halaman Sampul
 Halaman sampul KTI, secara umum, mempunyai karakteristik sebagai berikut:
a. Halaman sampul KTI (hasil) terbuat dari karton tebal dilapisi kertas linen biru tua)
b. Semua huruf harus dicetak dengan tinta kuning emas dengan spasi tunggal (line spacing= single) dan ukuran harus sesuai dengan contoh di lampiran 1.
c. Ketentuan halaman sampul:
-Diketik simetris di tengah (center)
-Judul tidak diperkenankan menggunakan singkatan. Kecuali nama atau istilah contoh : PT,UD, CV dan tidak disusun dalam kalimat tanya serta tidak perlu ditutup dengan tanda baca apapun.

- Logo Labschool: Logo Labschool UNJ dengan diameter 2,5 cm dan dicetak dengan warna emas, Judul KTI, nama, NIP, SMP Labschool Jakarta, Yayasan Pembina Universitas Negeri Jakarta, Tempat Bulan & tahun disahkannya KTI dan dituliskan dalam angka dengan format 4 digit (contoh : Januari 2013)
- Informasi yang dicantumkan pada punggung halaman sampul adalah: Nama lengkap, dan NIP siswa, judul KTI, Tahun disahkannya KTL. Informasi yang dicantumkan seluruhnya menggunakan huruf besar, dengan jenis huruf Times New Roman 12 poin, dan ditulis di tengah punggung halaman sampul (center alignment)

3.5. Halaman Pengesahan
a. Halaman pengesahan KTI ditulis dengan spasi tunggal (line spacing= single), tipe Times New Roman 12 poin sesuai dengan contoh pada lampiran 5.

3.6 Kata Pengantar/ Ucapan Terima Kasih.
a. Halaman kata pengantar atau ucapan terima kasih, secara umum, adalah sebagai berikut :
b. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin, spasi 1,5 (line spacing=1,5 lines) dan ukuran sesuai dengan contoh pada lampiran 5.
c. Jadul kata pengantar atau ucapan terimakasih ditulis dengan Times New Roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar.
d. Urutan pihak pihak yang diberi ucapan terimakasih dimulai dari pihak luar, lalu keluarga atau teman.
e. Jarak antara judul dan isi kata pegantar/ ucapan terima kasih adalah 2x2 spasi

3.7. Daftar Isi
Halaman daftar isi secara umum adalah sebagai berikut:
a. Sesuai huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin, spasi tunggal (line sparing = single).
b. Khusus untuk judul tiap bab ditulis dengan tipe time new roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar (capital)
c. Contoh dafar isi dapat dilihat pada lampiran 8.
d. Jarak antara judul dengan isi dftar isi adalah 3 spasi

                3.8. Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lain
Ketentuan penulisan Daftar Gambar Tugas Akhir secara umum adalah sebagai berikut:
a. Semua hufur ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dalam spasi tunggal (line spacing = single)
b. Khusus untuk judul Daftar Gambar ditulis dengan  tipe Times New Roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar (kapital)

3.9. Isi Tugas Akhir
Bagian tubuh/pokok memuat uraian/penjabaran yang dilakukan oleh penulis. Penjabaran mancakup tinjauan pustaka, metode penelitian, dan hasil serta pembahasannya. Sistematika yang dipakai dalam penulisan KTI adalah sebagai berikut:



1. PENDAHULUAN



1.1 Latar belakang
Latar belakang menjelaskan tentang pentingnya pembahasna maslah atau alas an yang mendorong penulis untuk memilih tema/topic yang sudah dipilih. Mungkin juga berisi tentang tulisan yang sudah ada sebelumnya. 


1.2 Perumusan Masalah
Tujuan penulisan adalah menjelaskan pokok-pokok atau hal-hal yang akan dikerjakan untuk memecahkan masalah. Tujuan akan memberikan arah yang lebih jelas/focus pada permasalahan yang sedang dibahas. Memberikan gambaran tentang hasil-hasil yang akan dicapai. 


1.3 Tujuan
 Tujuan penulisan adalah menjelaskan pokok-pokok atau hal-hal yang akan dikerjakan untuk memecahkan masalah. Tujuan akan memberikan arah yang lebih jelas/focus pada permasalahan yang sedang dibahas. Memberikan gambaran tentang hasil-hasil yang akan dicapai. 


1.4 Ruang Lingkup/Pembatasan Masalah
Memeberikan batasan tentang maslah yang sedang dibahas. Masalah yang dibahs supaya tidak melebar ke masalah-maslah lain sehingga tidak focus pada masalah yang diajukan. 


1.5 Teknik Pengumpulan Data
Pada bagian ini menjelaskan tentang cara memperoleh data yang digunakan untuk memperkuat alas an dalam pembahasan maslah.

               
2. PEMBAHASAN 


                1. Landasan Teori
Memaparkan tentang topik yangdibahas sesuai dengan teori-teori yang mendukung topik yang sudah dipilih. Paparan minimal dapat menjawab pertanyaa: apa?, bagaimana?, dan untuk apa topik tersebut. 


                2. Analisis Interprestasi Opini
Menjelaskan maslah yang sudah dipilih berdasarkan pendapat pribadi sesuai dengan kajian teori yang sudah dipaparkan sebelumnya. Memberikan interprestasi dan pendapat-pendapat sesuai dengan kajian teori dan data-data yang sudah didapatkan sebelumnya. 


                3. Ilustrasi Tabel, Gambar, dll.
Yang tergolong gambar adalah gambar, grafik, dan diagram. Ketentuan pembuatan tabel dan gambar adalah sebagai berikut.
a.       Gambar. Grafik, dan Diagram diberi nama.
b.      Penulisan nama tabel, gambar, dan lainnya menggunakan huruf besar di awal kata (title case)
c.      
Tabel dan gambar ditempatlan di antara bagian teks yang paling banyak membahasnya.
d.      Tabel dan gambar sealu simetris ditengah (center) terhadap halaman.
e.      Nomor tabel dan gambar harus menyertakan nomor bab tebel dan gambar tersebut berada. Misalnya tabel 1.1 berarti tabel yang ada di bab 1. Gambar diperlukan untuk memperjelas pembahasan dan memudahkan pembaca dalam memahami maksud dari penulis.


3. PENUTUP


                A. Kesimpulan
Menjelaskan tentang analisa dari bab pembahasan secara lebih singkat. Kesimpulan adalah merupakan jawaban dari pertanyaan yang dikemukakan pada bagian pendahuluan. Kesimpulan disampaikan secara berurutan sesuai dengan pembahasan. 


                B. Saran-Saran

Berdasarkankesimpulan yang sisampaikan kemudian penulis menyampaikan saran-saran untuk perbaikan. Saran-sarah tersebut sebagai solusi untuk memecahkan masalah yang sedang dibahas.

Minggu, 24 Juli 2016

Liburan ke Gunung Bromo


Halo semua, disini saya bakalan ceritain pengalaman saya pergi ke Gunung Bromo. Asik sih Cuma ya gitu deh. Nah saya ke Bromo pas lebaran tuh, saya mudik ke Surabaya. Di Surabaya kan delapan hari dari tanggal 6 sampe 13 Juli 2016, saya ke Gunung Bromonya di hari ke enam dan ke tujuh. Saya ke sana menggunakan mobil bersama ortu, adek sama eyang. Udah tuh berangkat, perjalanan nya sekitar lima sampe enam jam lah. Sebelum ke penginapan, kita makan dulu di suatu tempat (lupa namanya apa) nah terus habis makan kita ke hutan bakau gitu terus foto foto, selesai foto foto kita lanjutin perjalanan lagi itu sekitar jam tiga an. Udah tuh, saya di mobil Cuma makan, tidur, main hp sama baca buku. Pas udah deket deket penginapan kan jalan nya nanjak gitu, terus kek naik bukit gitu. Semua yang di mobil tuh udah takut gitu soalnya udah sore terus langitnya udah mau gelap gitu. Udah malah kanan kiri pohon semua. Kan serem yak. Ya udah setelah perjalanan yang cukup menegangkan dan sempet nyasar, akhirnya sampe di penginapan.
            Nama penginapannya itu Lava Tour. Saya mikirnya kenapa namanya Lava Tour mungkin gegara penginapan nya deket bet sama gunung bromonya. Sumpah dah paling dua sampe tiga kilo di deket Bromo. Serem sih soalnya pas saya kesana itu pas banget lagi erupsi. Udah yak lanjut. Kan nyampe tuh terus pas saya turun mobil, dingin bet dah serius ada kali 12 celcius ke bawah. Udah dingin, gelap pula. Terus akhirnya saya pake jaket tebel tuh. Nah kan udah masuk kamar penginapannya, pas masuk lantainya dingin bet setdah. Langusng tuh saya pake sandal gegara kedinginan. Udah nyampe, saya ganti baju tidur terus makan pop mie jam 8 an terus main hape terus di suruh tidur sama bunda soalnya besok  udah harus berangkat jam3 pagi. TIGA PAGI GAES. Maapkan lebay. Nah kalo soal ,mandi, saya sih menghindarkan mandi di malam hari dan pada saat jam 2 pagi ya, takut badan beku. Nah jadi ga mandi pas malem itu. Udah tuh terus tidurnya baru jam 9 gitu soalnya susah tidur.
            Terus jam 3 pagi dibangunin tuh suruh ganti baju siap siap berangkat. Pas itu saya pake baju putih terus celananya pake jogger pants terus pake jaket tebel warna kuning, beanie sama sepatu olahraga. Udah tuh udah siap, saya ga bawa tas soalnya ribet jadi hape nitip ke ortu. Udah tuh keluar kamar, terus udah nemu mobil jeep nya. Oh iya kalo le bromo harus naik jeep soalnya kalo mobil lain takutnya ga kuat naik nya. Balik ke cerita lagi. Nah udah nemu jeep nya ternyata di luar dingin banget woy. Tangan rasanya pengen beku gitu. Udah tuh akhirnya ada yang jualan sarung tangan sama syal terus saya beli biar ga kedingan. Terus langsung deh kita pergi ke bromonya. Pas di jalan tuh serem banget. Gelap gitu. Dan ternyata, banyak banget yang mau ke bromo. Terus pas mau ke penanjakan satu tuh ga bisa soalnya macet banyak jeep ya udah terpaksa saya ke bukit kingkong buat liat matahari terbit. Di bukit itu, kita beli popmie sambil nungguin matahari terbit sekalian sholat. wudhunya tayamum lho. Terus pas sholat itu saya duduk. Udah tuh jam 5 an, matahari nya mulai muncul terus rame banget bukit nya terus saya sama keluarga foto foto deh di sana sampe jam 6 lewat gitu. Terus udah selesai foto foto, kita langsung balik ke mobil jeep nya terus langsung pergi ke kawasan bromonya. Terus kita turun ke bawah. Sebelum ke kawahnya, kita foto foto dulu di padang rumput gitu tapi ga banyak sih rumputnya. Udah tuh foto foto lagi. Terus kita langsung pergi ke kawasan kawahnya.

            Nah sampe di kawasan kawahnya, Saya, ayah sama eyang saya yang pergi ke kawahnya. Yang lain nunggu doang soalnya jauh banget kawahnya. Udah tuh kita bertiga jalan kaki ke kawahnya. Yang lain pada pake kuda kita jalan kaki biar sehat. Ada kali 5 kilo. Udah tuh kita jalan kaki ampe kaki pegel terus pas udah sampe kawahnya, Serem bangetttttt soalnya itu kek jalannya kecil terus banyak orang. Gimana ga serem coba. Terus foto foto tapi pas foto teriak teriak sendiri soalnya ketakutan. Udah tuh Cuma sebentar doang terus kita turun. Pas udah nyampe tempat bunda, adek sama eyang saya nunggu, Kaki kita gemeteran gitu. Akhirnya pas udah ga gemeteran kita naik jeep lagi menuju bukit teletubies. Disana lucu sih banyak rumput terus saya foto foto di situ terus makan bakso malang yang di jual deket situ. Udah makan bakso malang terus kita balik ke penginapan, terus mandi, beres beres barang terus langsung deh kita balik lagi menuju Surabaya jam 12 an. Itu aja deh cerita saya, semoga menghibur.

Minggu, 22 Mei 2016

Liburan Bersama Sahabat

     Pada saat liburan Ujian Nasional kemarin, aku berlibur bersama teman-temanku. Pada saat hari rabu, aku dan teman-temanku pergi ke Mall Taman Anggrek untuk bermain ice skating.
            Pagi hari pada saat hari rabu, aku sampai di rumah temanku yang bernama Nadira pada pukul delapan karena aku pergi nya sama dia. Ada temenku namanya Nayla, Anisa, Anya, Chika yang nebeng juga sama Nadira. Nih tadinya mau berangkat jam 9 tapi ada temen ku yang ngareeeeeeeeeeeeet banget datengnya jam 9 lewat. Namanya sebut saja dodol. Akhirnya kami baru berangkat pada saat dodol datang. Jam Sembilan lewat, kami berangkat dan sampai di MTA jam 10 lewat. Setelah kami sampai di MTA, kami langsung ke sky ring buat beli tiket nya. Setelah masuk ke sky ring nya, kita langsung ambil sepatu. Tadinya mau nungguin beberapa temen yang lain yang belom dating tapi karena lama kita langsung aja main ice skating.
            Pas masuk ke arenanya, kita kayak kagok gitu soalnya udh lama ga main. Terus lama lama aku bisa deh walaupun spernah jatoh sekali. Kita main kan tuh sampe jam 12 terus yang lain baru dateng. Katanya ada yg ngaret. Udah tuh akhirnya kita main bareng tuh terus ada temen kita cowok sebut saja lah jatoh, dia jatoh mulu pas main ice skating. Terus jam setengah 12 kita istirahat dulu tuh soalnya kaki pegel banget. Udah tuh setelah main ice skating blab la bla kita selesai main soalnya pegel bet. Terus kita makan di ya ada lah restoran, gamau sebut merk nih gua. Terus kan aku lagi ga sholat sama ada beberapa temenku yg lagi ga sholat juga, akhirnya kita makan duluan. Setelah pada sholat terus makan, kita ngobrol ampe berisik bet kek bopung sumpah dah.

            Habis Makan, kita cus ke gramedia. Iseng iseng pen liat buku buku. Kita di gramedia cuma liat liat buku, cekikikan sana sini berisik dah pokoknya. Habis itu, kita (yang cewek cewek) kan nunggu supirnya nadira sambil duduk di lantai, eh kita di bilangin bapak bapak ga tau dah siapa itu katanya ga boleh duduk di situ terus kita malu bet kek bopung. Akhirnya supirnya Nadira kan dateng, terus kita langsung cus pulang ke rumah Nadira. Di mobil sumpah penuh bangettttt ampe ada yang di pangku. Terus gua mangku pula. Sepanjang jalan, di mobil ada yang nanyi, ngobrol ampe ada yang teriak kesaitan gara gara mangku temen (itu gua). Terus pas udah nyampe aku berucap hamdalah Karen akakinya udah napak ke tanah lagi. Terus kan yang nebeng pulang ada Anisa, Anya, Nayla, Dila ,Naya, Chika, sama Irvine, nah kita di rumah Nadira tuh main main masak masakan sampe nonton korea gitu dah. Terus ampe malem tinggal aku, Nadira, Naya sama Nayla soalnya aku, naya sama nayla pen nginep terus kita nonton descendants of the sun ampe malem deh terus aku tidur jam 10 terus naya ga tau jam berapa terus nayla nadira sama kakak nya nadira baru tidur jam 11. Mau tau ga cerita nginep gue? Ntar yak kalo niat nulis blog lagi di ceritain. Maapkan saya kalo ada typo danperkataan yang menyinggung.

Minggu, 20 Maret 2016

Ekskul Paskibra SMP Labschool Jakarta

Haloooo semua, kali ini saya bakal ceritain salah satu ekskul yang saya ikutin di SMP Labschool Jakarta. Tebak apa hayo ???? Paskibra dong. Jadi Paskibra itu ekskul yang tergolong baru di sekolahku. Walaupun masih baru, murid murid banyak yang berminat masuk Paskibra. Paskibra di buat tahun 2013 dengan pelatih ada kak Akbar, kak Nicky,kak Audya sama kak Aan. Mereka baik bangettttt terus seru pula tapi kalo pas pelantikan paskib beuh gitu dah. Nah di paskibra ini udh ada 3 angkatan, angaktan yang awal disebut peintis soal mereka yang pertama kali gabung di paskibra pas paskibra di adain di sekolah ku terus angkatan selanjut nya itu penerus 1 atau nama angkatannya itu Ganatara, nah angkatanku itu penerus 2 namanya Adhiyaksa. Tiap hari Senin kita latihan dari jam setengah 4 sampe jam setengah 5. Mayoritas kita belajar PBB dan dilatih sama para pelatih dan kakak kakak Ganatara. Sebelum pelantikan paskibra, angkatanku pada pake baju yang warnanya  bukan PDL soalnya kita belom di lantik, terus kita juga pake nametag . 

Nah pas pelantikan paskibra, kitanginep di puncak, disana kita pokoknya di kasih materi, habis itu banyak latihan fisiknya. Pelantikan nya di gabung sama Labsky dan Labscib jadinya rameeeeeeeee banget yang ikut. Kita kayak di bikin kelompok gitu campur labsky sama labscib. Kita berangkat ke puncak naik teronton , itu seru banget terus di sana kita di temenin kakak kakak angkatan yg di atas kita. Pada tegas bangetttttt. Terus kita kalo makan harus pake tablemanner terus ga boleh ada dentingan, sekali ada dentingan, diitung satu oin dan angkatanku udh ngumpulin 1000an poin jadi kita harus push up seribu kali huhuhuhuhu banyak bet. Nah terus kita tidur di kamar gitu untung pake kasur tapi pas malem kedua, kamarku banyaaaaakkkkkk banget serangga nya sumpah itu geli banegt. Akhirnya aku matiin serangga serangga nya pake tisu, pas aku pencet rasanya kayak krenyes krenyes gitu geli woy. Terus kan banyak nametag yang jatoh terus di ambil sama kakak nya terus harus argumen dan argumennya serem bangetttttttt terus susah gitu dah pokoknya. Pas pulang ke labschool, kita di lantik terus di kasih topi sama baju PDL (sebenernya udh di kasih pas puncak).

nah itu dah yg di atas cerita pelantikan paskibra seruuuuuuuu banget lah pokoknya aku (labil banget ya ini tadi saya sekarang aku ntar apaan ya) jadi deket sama anak anak labsky sama labscib. Nah setelah pelantikan paskib, kita latihan selalu pake baju PDL huhh bangga banget pake PDL (lebay) nah terus nih OH IYA BARU INGETTTT,,, jadi aku ikut dua kali lomba paskib, harus di seleksi dulu buat ikut oomba nya dan aku alhamdulillah di pilih. Nah ada temen temen ku yang lain juga yang selalu lomba bareng aku salah satunya Naya. Lopmba pertama itu di alaska dan Alhamdulillah dapet juara 2 terus lomba kedua itu di UNJ dan alhamdulillah dapet 9 besar dari 22 peserta. Terus sebelum lomba kita tuh latihan rutin bangettttttt capek sekali tapi seneng dapet hasil yang memuaskan. Okay dah iu aja ya cerita ku nanti aku bakal post cerita tentang kelas ku yang rusuh tapi ngangenin (biasa dah ga punya doi jadi kelas yg di kangenin) senmoga kalian suka sama cerita ku BYE BYEE!!!!! eh iya sama satu lagi sorry kalo banyak typo males cek ulang hehehehe

Minggu, 06 Maret 2016

Pelantikan Pramuka SMP Labschool Jakarta


Pramuka adalah ekskul yang wajib diikuti oleh seluruh murid kelas 7 SMP Labschool Jakarta. Pramuka diadakan setiap hari rabu setelah jam pelajaran terakhir. Selain latihan setiap hari Rabu, Pramuka juga memiliki acara lain yaitu pelantikan anggota pramuka. Pelantikan Anggota Pramuka 2016 diadakan pada tanggal 27 Februari yang bertempat di studio alam TVRI, Depok. Sebelum hari pelantikan, kami di beritahu apa saja yang harus di bawa pada saat pekantikan mulai dari perlengkapan individu hingga perlengkapan kelompok. Masing – masing orang harus mempunyai tongkat pramuka dan untuk ketua-wakil harus di cat kuning- merah- kuning. Oleh karena itu, sehari sebelum pelantikan saya dan teman saya mengecat tongkat di sekolah untuk ketua dan wakil kelompok saya.
Pada saat hari pelantikan, saya sampai di sekolah pukul setengah tujuh. Setelah ada peluit tanda berkumpul, kami pun membentuk barisan perkelompok di hall masjid. Setelah berkumpul, kami pun melaksanakan apel pembukaan. Setelah itu, kami di perintahkan untuk pergi menuju tronton yang telah di tentukan. Saya dan kelompok saya pun berjalan menuju tronton 6. Di dalam tronton 6, sudah berada beberapa kelompok lain yang duduk di kursi sehingga kursi pun penuh. Kelompok kami pun duduk di lantai. Walaupun duduk di lantai, rasanya lebih nyaman di bandingkan duduk di kursi karena kami bias tiduran. Setelah semuanya sudah masuk tronton, tronton pun berangkat. Di dalam perjalanan, ada yang makan, tidur, bernyanyi, ngobrol dan sebagainya. Saya lebih memilih tidur dengan teman saya karena saya masih lelah. Perjalanan menuju lokasi kurang lebih 1 jam. Setelah satu jam perjalanan, kami pun samapi di Studio Alam TVRI, Depok. Tronton pun parkir dan kami pun turun dan berjalan kaki menuju tempat yang telah di tentukan. Pada saat berjalan kaki, saya melihat danau bessr, monyet, kuda, dan beberapa orang yang ingin mnyuting film. Setelah beberapa menit berjalan, kami pun sampai di lokasi yang sebenarnya.
 Setelah itu kami di bariskan perkelompok. Ketua kelompok di panggil untuk di berikan pengarahan sedangkan yang lainnya bias beristirahat. Setelah ketua kelompok di beri pengarahan, ketua kelompok bergabung bersama anggotanya, kami di beri soal dan kami di perintahkan untuk menjawab soal itu. Setelah kelompok saya yang bernama matahari selesai mengerjakan soal, kami mengumpulkan nya dan di panggil untuk melaksanakan petualangan. Petualangannya yaitu kami di perintahkan untuk berjalan kedalam hutan dan mencari pos. Setiap pos, kami akan di beri materi dn rintangan. Setelah kami diperintahkan berjalan ke dalam hutan pada posisi kedua, kami berjalan mengikuti jalan dan menemukan pos pertama. Di pos pertama ini, kami harus menyebutkan kode kehormatan pramuka yaitu trisatya dan dasa darma. Setelah menyebutkan kode kehormatan pramuka, kami juga harus menyebutkan contoh kegiatan dalam mengamalkan dasa darma. Setelah minta tanda tangan kakak yang berada di pos pertama, kami pun melanjutkan perljalanan menuju pos kedua. Pos kedua tidah jauh dari pos pertama sehingga tidak memakan waktu yang lama. Di pos kedua ini, kami di ajarkan semaphore dan harus menjawab satu pertanyaan yang di wakilkan oleh satu orang perkelompok. Setelah menjawab pertanyaan dan meminta tanda tangan, kami pun melanjutkan perjalanan lagi untuk mrncari pos ketiga. Pos ketiga letaknya lumayan jauh dari pos kedua sehingga kami harus berjalan lebih jauh. Setelah menemukan pos ketiga, kami pun di perintahkan membuat tandu menggunakan tali pramuka dan teknik simpul. Kami sedikit kebingungan saat membuat nya tetapi kami berhasil membuatnya. Setelah selesai membuat tandu dan meminta tanda tangan, kami menuju pos keempat yang hanya berjarak beberapa meter dari pos ketiga. Setelah sampai , kami di perintahkan untuk membuat kain untuk mengatasi luka. Saya menjadi korban sehingga saya di pakaikan kain mitella di bagian dada kanan. Setelah itu, kami di haruskan melewati rintangan dengan membawa tandu yang di atasnya ada saya. Rintangan itu adalah membawa tandu tanpa terkena tali, tabung dan lain lain. Kelompok saya menyeret saya dengan tandu agar tidak terkena tali sehingga baju saya kotor terkena tanah. Walaupun begitu, kami berhasil melewatinya dan menjadi yang pertama yang menyelesaikan petualangan itu.
Kami pun kembali ke tempat pertama. Setelah lembali ke tempat pertama, kami di beri soal lagi dan harus mengerjakannya. Setelah kami mengerjakan soalnya, kami beristirahat. Saya dan beberapa teman saya pergi ke mushola untuk sholat. Setelah sholat, kami kembali dan memakan makan siang. Kami makan di atas tikar dan duduk bersama. Setelah makan, kami melakukan apel penutupan sekaligus pelantikan anggota pramuka. Kami melakukan apel dengan rasa lelah karena hari itu sangat melelahkan. Setelah di beri tanda gudep dan memasangkannya, tim semaphore menampulkan penampilan semaphore yang sangat memukau. Setelah itu kami di bubarkan dan di perintahkan menuju tronton masing masing untuk pulang. Setelah di tronton dan tronton berjalan, saya dan kedua teman saya ngibrol sepanjang perjalanan. Setelah sampai di labschool, terjadi perubahan jadwal yang tadinya kami sampai pukuk setengah lima di ganti menjadi setngah enam . Setelah kami sampai, kami pun menemui orangtua kami yang menjemput kami. Kami pun pulang dengan hati gembira dan lelah.



SAKSI 2016
          SAKSI adalah salah satu acara SMP Labschool Jakarta yang sangat seru. SAKSI memiliki kepanjangan yaitu Studi dan Apresiasi Kepemimpinan Siswa Indonesia. Pada tahun sebelumnya, SAKSI berada di Sangga Buana, tetapi pada tahun 2016 ini, SAKSI berlokasi di Dodik Latpur, Gunung Bunder. Saksi di adakan selama 3 hari dari tanggal 5-7 Februari.
            Sebelum acara SAKSI, terdapat pra-SAKSI yang di adakan pada tanggal 1-3 Februari. Pada kegiatan prs-saksi, di bentuk kelompok dan kakak penghubung yaitu para osis. Kegiatan pada hari pertama pra-SAKSI adalah pengarahan kegiatan pra-saksi dan SAKSI yang diadakan di Teater kecil. Hari kedua pra-saksi, para peserta dibantu oleh KP membuat vandel dan tongkat. Terdapat pula materi yang diberikan oleh Pak Arief Rachman. Pada hari ketiga, terdapat materi tentang narkoba dan pelanjutan pembuatan vandel dan tongkat.
            Pada saat hari pertama SAKSI, kami berangkat mneuju lokasi menggunakan tronton. Setelah sampai di dodik latpur, kami memulai acara dengan apel pembukaan. Pada saat apel pembukaan, cuaca di lokasi sangatlah panas sehingga banyak peserta yang pusing dan tidak mengikuti apel pembukaan. Setelah apel, kami di perintahlan untuk menuju barak. Barak adalah sebuah ruangan yang didalamnya terdapat 2 kayu panjang yang digunakan oleh kami untuk tidur. Kami menuju barak dengan berjalan kaki. Jalanan menuju barak sangat curam sehingga kami harus berhati-hati dalam berjalan. Setelah sampai di barak, kami menuju ruangan yang telah ditentukan dan membereskan barang-barang kami. Kami istirahat sejenak dan melaksanakan sholat dzuhur dan jamak ashar. Ketika ada suara peluit, kami pun keluar dari barak dan menuju jalanan untuk melaksanakan makan komando. Karena hujan, kami pun kenbali menuju barak dan melaksanakan makan komando di barak. Setelah makan, kami pun menuju aula untuk mendengarkan materi. Aula berada di dekat lapangan tempat apel pembukaan berlangsung sehingga pada saat kami berjalan menuju aula, kami sangatlah lelah karena jalanannya sangat curam sehingga pada saat kami sampai di aula, kami sudah kelelahan. Setelah kami sampai di aula, kami pun duduk untuk memndengarkan materi yang ingin diberi. Materi yang diberikan adalah tentang ular. Pembawa metri menjelaskan tentang ular, cara menghadapi ular dan mereka membawa ular kobra. Setelah materi diberikan, terdapat acara selanjutnya yaitu parade busana. Parade Busana adalah acara yang berisi peragaan busana yang di tampilkan oleh seorang peserta dsri tiap kelompok. Mereka menggunakan pakaian adat dari daerah yang telah ditentukan. Mereka di pasangkan perempuan – laki- laki untuk melaksanakan parade busana. Acara ini berlangsung sangat meriah dan para peserta sangat menikmati acara ini. Setelah itu, kami turun menuju barak dan melaksanakan makan komando. Setelah makan komando, kami mandi dan menuju aula lagi untuk melaksanan sholat jamak takdim maghrib isya. Setelah melaksanakan sholat maghrib, kami di beri materi oleh para TNI. Setelah pemberian materi, kami menuju barak dan tidur
            Hari kedua kami bangun pagi dan melaksanakan sholat subuh dan melaksanakan senam pagi di depan barak. Setelah makan pagi, kami makan komando. Setelah makan komando kami ke barak untuk mandi dan berganti baju menggunakan baju loreng. Setelah itu, kami keluar barajk dan di beri pengarahan untuk melaksanakan outbond. Setelah diberi pengarahan, kami ke atas dan melaksanakan outbond. Terdapat beberapa rintangan yanmg harus kami kami jalani. Ada turun tebing, flying fox dll. Setelah kami melaksanakan outbond, kami ke lapangan untuk melakukan lomba merayap. Kami harus merayap di bawah tali perkelompok dan di akhir jalur, kami harus mengambil vandel kelompok. Setelah lomba, kami pun di beri pin saksi oleh para osis dan melaksanakan renungan sebentar. Setelah itu, kami mel;aksanakan makan komando dan beristirahat. Kami berfoto-foto karena sebagian orangtua kami datang untuk melaksanakan baksos. Setelah kegiatan istirahat dan foto-foto, kami pun di kumpulkan dan berangkat menuju air terjun curug. Kami berjalan kaki menuju curug dan setelah sampai, kami bermain- main air disana. Sangat menyenangkan. Setelah itu, kami pulang lagi menuju dodik latpur. Setelah sampai di barak, kami mandi dan berganti pakaian menggunakan pakaian pensi. Setekah itu, kami sholat ashar dan makan komando. Setelah itu, kami berangkat menuju aula dan melaksanakan sholat jamak takdim maghrib isya. Setelah sholat, terdapat acara seru lainnya yaitu pensi. Pnesi di idi oleh berbagai penampilan dari tiap kelompok. Ada yang gombal, nanyi, battle dance, stand up comedy dan lain lain. Setelah pensi, kami menuju barak dan tidur
            Pada hari terakhir atau hari ketiga, kami pagi pagi bangun untuk melaksanakan sholat subuh. Setelah sholat subuh, kami berganti pakaian menggunakan kaos angkatan dan melaksanan makan komando terakhir. Setelah itu, kami membersihkan barak dan bersiap siap untuk pulang. Setelah itu, kami di kumpulkan di depan barak dan berjalan menuju lapangan untuk melaksanakan apel penutupan. Setelah apel penutupan, kami foto perkelas dan berjalan menuju tronton masing masing. Setelah semua masuk tronton, tronton pun jalan dan kami pulang ke Labschool. Setelah sampai di Labschool, kami menuju orangtua yang menjemput kami dan kami pun pulang dengan hati gembira dan lelah.